Monday, August 26, 2019

4 Alasan Penolakan RUU P - KS, Salah Satunya karena Abaikan Pancasila


Sejumlah massa melakukan aksi penolakan terhadap RUU Penghapusan Kekerasan Seksual (RUU P - KS) di depan gedung DPR RI pada Senin (26/8/2019).

Dikutip dari Faktakini, berdasarkan rilis resmi Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI), ada  4 alasan penolakan RUU P - KS tersebut, yakni sebagai berikut.

1. RUU P-KS dengan sengaja mengabaikan falsafah Pancasila dan UUD N RI 1945 seraya mengambil falsafah feminisme.

2. RUU P-KS mengabaikan ketahanan keluarga

3. RUU P-KS berpotensi menyuburkan penyimpangan seksual dan perzinaan.

4. RUU P-KS memuat aspek pendidikan yang berbahaya bagi generasi masa depan bangsa.

Adapun sejumlah massa itu terdiri atas Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI), Aliansi Cerahkan Negeri (ACN), Komunitas Perempuan Indonesia Sehat (KPIS), Lawan Kejahatan terhadap Perempuan (LAMPU), dan Lembaga Kajian Hukum KAMMI (LKHK).

0 comments: