Thursday, September 3, 2020

Cina Lakukan Pengendalian Populasi Muslim Uyghur Secara Kejam, Angka Kelahiran Anjlok 60%



Kabar ini diakui oleh seorang dokter wanita yang pernah bertugas di Xinjiang. Seperti terlansir DB Channel, Jumat (4/9/2020) dirinya mengatakan kepada media Inggris tentang pengalamannya yang mengerikan saat mempraktikkan pengobatan di sana, membenarkan bahwa pihak berwenang Cina telah melakukan pengendalian populasi pada orang Uyghur dengan metode yang kejam.

Dokter wanita di sebuah salon rambut di Turki secara anonim mengatakan kepada wartawan tentang berbagai tugasnya dalam melakukan pengendalian populasi oleh Uyghur dari pemerintah Cina selama dia bekerja di pemerintah China. 

Dia menyebutkan bahwa dirinya telah mengoperasi 500 hingga 600 wanita Uyghur secara paksa. Ini termasuk kontrasepsi paksa, sterilisasi paksa, dan bahkan pengangkatan paksa rahim. Kebanyakan wanita yang menjalani operasi bahkan tidak tahu apa yang terjadi pada mereka.

Masih dari sumber yang sama, dokter wanita Uyghur ini mengatakan bahwa dia hanya melakukan pekerjaan pada saat itu, tetapi sekarang ia menyesalinya, sehingga dirinya memilih untuk mengakui apa yang telah ia lakukan. Dan ia sekarang berada di Turki untuk memberikan bantuan medis yang dibutuhkan beberapa wanita Uighur.

Pengakuannya itu diperkuat dengan adanya dokumen resmi penduduk China bahwa angka kelahiran di beberapa wilayah Uyghur anjlok hingga hampir 60%.


0 comments: